Kamis, 24 Februari 2011

SIMBIOSIS (WE ARE THE FANS)

A : Dia
F : Saya

A :Mungkin kita harus bersua
F :Wah...saya merasa terhormat mendapat undangan dari abang
Semoga saya sempat dan tidak malu ketemu abang
A :Harusnya saya yang malu
F :Bagaimana bisa, bang? saya ini penggemar abang
A :Saya juga menggemari Anda
F :Hahahaha...saya tidak punya sesuatu untuk dikagumi.
A :Mari kita saling mengagumi. Batu saja menarik,apalagi manusia

Oh ya.....? Kita menarik? sama-sama menarik seperti dua kutub magnet saja. Manusia itu unik, semua kalangan, semua jenis, dan semua manusia. Mereka saling mencukupkan, kelengkapan itulah bekal rahasia Tuhan yang kita abaikan. Semusim berdiri di bawah pohon besar belum tentu melelahkan andai saja di pohon itu banyak buah, andai saja pohon itu ditanamnya sendiri, andai saja pohon itulah obsesi keduniaannya.

Semua berhak menginginkan, semua berhak membutuhkan. Tidak ada yang awam, semuanya sama,tidak ada raja dan rakyat, semua mencari kehidupan. Bila aku mengagumimu, aku bahkan tidak tahu bahwa Tuhan merencanakan suatu saat nanti kau akan mengagumiku pula.

Simbiosis yang belum aku ketahui. Kitalah penggemar satu sama lain, andai saja kita memandang manusia tidak dari wajahnya, mungkin pertama dari punggungnya kemudian berlanjut ke kakinya, terakhir di kepalanya. Siapa tahu akan ada kejutan melebihi ekspektasi subyektifitas kita.

"Semua manusia menarik. Jangankan manusia, batu saja menarik", begitu katanya.

Terinspirasi dari chatting bersama bang Asdar Muis, seniman, sastrawan, budayawan, penulis esai, dan masih banyak lagi kemampuan yang dia punya, teramsuk low profilenya.....

makasih bang

Mari saling mengagumi membentuk ikatan simbiosis rahasia yang alamiah. Kitalah penggemar itu.

10 komentar:

auraman mengatakan...

pulang kerja buka FB mas fahdli yang nongol hehe,. "low profile" patut ditiru mas, batu aja menarik masak kita tidak menarik ^_^

Qefy mengatakan...

Waaah perjumpaan chat memang selalu memberikan nuansa beda, selalu lebih asyik. Terlebih ketika berjumpa langsung. Saya suka percakapan kalian.

BLACKBOX mengatakan...

hahahaha...iya mas....saya yg negfans sama beliau jadi malu dibuatnya......semoga terinspiras...kali ini sudah mengerti tulisan saya kan mas? lagi belajar memahamipembaca...hehehe

BLACKBOX mengatakan...

qefy: hahahaha...iya mas....apalagi chat mas sama jude....hehehehe.......
semoga kita bisa saling bertukar pikiran

zuLHam mengatakan...

wah,,, titip salam saya juga kalo dah bersua dengannya... saya juga mengagumi talentanya...

Unknown mengatakan...

kapan ya aku bisa ketemu ma orang kayak dia.....,pengen banget rasanya.....,

makasih dah berbagi ...

Awaluddin Jamal mengatakan...

wah Asdar Muis RMS.. saya pernah dengar acaranya waktu masih SMA dulu di radio kota saya.. :D

mudah2an saya juga punya sesuatu yang bisa dikagumi, asal bukan fisik kayaknya masih ada ji.. :D

Yudhi Khairi mengatakan...

keren mas,,
salam kenal :)

BLACKBOX mengatakan...

@Zulham: iya....daoakan bisa ketemu...
@Awaluddin: hehehe.....iya jg sih
@yudhi: makasih, salam kenal jg

zico mengatakan...

menarik sekali sepertinya obrolan itu. saling mengagumi bisa mendatangkan banyak inspirasi.dan bisa belajar untuk menggali potensi. dan ilmu low profile, itu yang berkesan dalam hidup ini.

salam semangat, nice posting...
tetap semangat dalam berkarya, kang fadhli... :)

Chat Room Bloofers